Courtesy Jawa Pos |
Assalamu Alaikum Warahmatullahi wabarakatuh....
Alhamdulillah, sampai saat ini kita semua masih di beri
kesehatan khususnya buat saya sendiri. By the way, sudah lama rasanya saya
tidak menperbaharui blog ini dengan tulisan – tulisan yang tentunya berdasarkan
pengalaman, istilah kerennya sih based on true story LOL. Okay, kali ini saya
ingin membagikan pengalaman yang mungkin saya tak akan pernah lupakan seumur
hidup saya. Saya akan menceritakan bagaimana proses rekrutmen dari sebuah
lembaga negara yang menjadi kiblat dan impian untuk bekerja bagi teman – teman
sekalian. Sedikit menceritakan lembaga ini adalah salah lembaga yang
diamanatkan oleh Undang – undang yang tentunya tugasnya lumayan beratlah. Nama
lembaga ini sering kalian baca di alat pembayaran tunai teman – teman setiap
harinya, yaitu Bank Indonesia.
Sebelum lanjut menceritakan pengalaman rekrutmen saya di
Bank Indonesia, saya sedikit memperkenalkan apa sih itu Bank Indonesia, tugas
dan wewenang bank indonesia sendiri. Bank indonesia adalah lembaga bank sentral
di Indonesia yang tugas utamanya menjaga stabilitas sistem keuangan baik itu
nilai tukar rupiah terhadap barang dan jasa maupun nilai tukar rupiah terhadapa
mata uang asing. Penyebaran Rupiah yang
merata di seluruh pelosok negeri ini
sebagai alat pembayaran yang sah di Indonesia menjadi poin penting dalam
berbagai tugas Bank Indonesia.
Nah sekarang kita masuk dalam pembahasan utama di tulisan
saya kali ini yaitu bagaimana sih proses rekrutmen di Bank Indonesia
(berdasarkan pengalaman pribadi saya). Namun terlebih dahulu saya ingin menjelaskan
secara umum proses rekrtumen di Bank Indonesia. Untuk bekerja di Bank Indonesia
ada tiga jalur yang teman – teman bisa tempuh yaitu seleksi PCPM, PCPM ini
mungkin mirip dengan jalur ODP di bank umum atau perusahaan lain. Artinya, jika
kalian lulus melalui jalur rekrutmen ini sudah pasti kalian akan menjadi calon
pimpinan karena jalur PCPM ini adalah fast track karir. Seleksi yang kedua
adalah Rekrutmen Staf, jika kalian lulus melalu jalur ini, kalian akan menjadi
staf pelaksana di Bank Indonesia. Jalur rekrutmen staf ini dibawah satu tingkat
dari PCPM. Dan yang terakhir adalah jalur MLE (Multi Level Entry), biasanya
jalur ini dikhususkan untuk kalian yang telah memiliki pengalaman minimal 5
tahun di sebuah posisi diperusahaan atau instansi lain. Artinya jika kalian
ingin menempuh jalur karir ini, kalian harus memiliki pengalaman kerja karena
ini adalah experienced hire.
Pada kesempatan baik ini, saya akan memaparkan Rekrutmen
Bank Indonesia Jalur Staf berdasarkan pengalaman saya sendiri ya. Okey, lets begin,,,